Social Icons

Monday, November 3, 2014

5 Cara untuk Menenangkan Pikiran

Terkadang, dalam hidup kita dihadapkan suatu masalah sehingga membuat pikiran menjadi tidak tenang. Untuk Menenangkan pikiran, lakukanlah hal-hal berikut ini, seperti dikutip dari polimoli.com:

1. Bernapas dengan perut. Sesekali bernapaslah dengan perut karena dapat meningkatkan jumlah oksigen dalam darah dan memicu otak untuk menurunkan konsentrasi hormon stres.

2. Tidur malam yang cukup. Tidur malam yang berkualitas telah dikaitkan dengan penurunan risiko terhadap berbagai penyakit kronis. Kurangnya jam tidur dapat membuat tubuh memproduksi lebih banyak hormon stres yang membuat hari-hari mu tidak tenang dan penuh kecemasan.

3. Ngobrol dengan orang terdekat. Komunikasi yang baik dapat meningkatkan ikatan sosial dan membuat seseorang merasa mendapatkan dukungan dari orang-orang terdekat seperti keluarga dan teman-teman. Orang yang sering ngobrol dengan teman-temannya cenderung tidak mudah stres jika menghadapi suatu masalah.

4. Mendengarkan musik. Hilangkan ketegangan dengan medengarkan musik favorit. Hal ini bisa meredakan emosi mu

5. Banyak bersyukur. Dengan mensyukuri semua nikmat yang didapatkan, seseorang akan selalu merasa puas, percaya diri, tenang, dan terhindar dari kecemasan. Budayakan mengucap syukur kepada Tuhan dan berterimakasih atas kasih sayang yang Kamu dapatkan dari orang-orang terdekat seperti orang tua, pasangan, dan teman-teman.

 

Sample text

Sample Text

Sample Text

 
Blogger Templates